News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PROFIL Surta Wijaya, Ketum DPP APDESI yang Jadi Sorotan karena Deklarasi Jokowi 3 Periode

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum DPP APDESI Surta Wijaya

"Teman-teman Kepala Desa seluruh Indonesia itu hanya spontan aja. Kita juga kepentingannya adalah tadi Silatnas berharap Bapak Presiden mengabulkan ajuan, usulan kita. Mungkin ketika dikabulkan ya rame," imbuhnya.

Baca juga: Terima Audiensi Apdesi, DPD RI Bahas Pentingnya Tingkatan Pengelolaan Dana Desa

Deklarasi Dukung Jokowi 3 Periode

Dilansir Kompas.com, Ketua Umum DPP APDESI Surta Wijaya menyatakan akan mendeklarasikan dukungan dari APDESI untuk Presiden Joko Widodo menjabat selama tiga periode.

"Habis Lebaran kami deklarasi (dukungan Presiden Jokowi tiga periode). Teman-teman di bawah kan ini bukan cerita, ini fakta, siapa pun pemimpinnya, bukan basa-basi, diumumkan, dideklarasikan apa yang kita inginkan," ujarnya.

Surta menjelaskan, Presiden Jokowi sudah banyak mengabulkan permintaan para kepala desa.

Sehingga mereka menilai kepala negara peduli dengan desa.

Baca juga: Sikapi Peraturan Menteri Keuangan, APDESI Minta Dukungan Ketua DPD RI

"Sekarang kita punya timbal balik, beliau peduli sama kita. Itulah harapan kita, siapa tahu ke depan semua lebih baik. Teman-teman sepakat tadi tiga periode. Lanjutkan," tegasnya.

Surtawijaya pun mengungkapkan, sedianya dukungan itu akan dideklarasikan Selasa kemarin.

Akan tetapi rencana itu dilarang oleh para menteri yang hadir dan pasukan pengamanan presiden (paspampres).

"Tadinya mau hari ini. Dilarang sama semua. Saya capek dilarang sana-sini. Tapi saya maklum. Paspampres lebih parah saya di depan (dibilang), 'Jangan cerita ini'. Saya capek," tegasnya.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)(Kompas.com/Dian Erika Nugraheny)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini