TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kolonel Inf Edwin Adrian Sumantha kini menjabat Komandan Resimen Chandradimuka (Danmenchandra) Akademi TNI.
Kolonel Edwin sebelumnya adalah Dosen/Patun Sesko TNI.
Belum lama ini, Akademi TNI menggelar acara Serah Terima Jabatan beberapa pejabat terasnya, mulai Komandan Resimen Chandradimuka (Danmenchandra), Perwira Pembantu Perencanaan Program dan Anggaran Direktorat Umum (Pabanrenprogar Ditum) Akademi TNI, hingga Perwira Pembantu Perencanaan Pendidikan (Paban Rendik).
Acara sertijab ini berlangsung di Gedung Bhinneka Eka Bhakti, Akademi TNI, Cilangkap, Jakarta Timur.
Sebagai informasi, Resimen Chandradimuka Akademi TNI yang dipimpin Kolonel Edwin adalah Badan Pelaksana Pendidikan Integrasi TNI – Polri Tahap I serta Pendidikan Integratif TNI Tahap II, yang terdiri dari 3 (tiga) Batalyon Taruna dan 1 (satu) Detasemen Taruni.
Baca juga: Eks Ajudan Wapres RI Kolonel Edwin Sumantha Raih Lulusan Terbaik Sesko TNI Angkatan XLVII
Dalam Pendidikan Integrasi TNI – Polri Tahap I, Menchandra bertugas menggembleng dan membentuk Calon Prajurit Taruna (Capratar) menjadi Pratar Akademi TNI dan Calon Bhayangkara Taruna (Cabhatar) menjadi Bhatar Akademi Kepolisian selama 3 (tiga) bulan.
Selanjutnya para Pratar Akademi TNI masih akan mengikuti pendidikan lanjutan tahap ke-2 selama 3 bulan di Menchandra Akademi TNI sebagai bekal untuk melanjutkan pendidikan kematraan di Akademi Angkatan.
Sosok Edwin Sumantha
Edwin Sumantha adalah perwira lulusan Akabri 1997.
Selepas dari Akademi Militer, bergabung menjadi personel Komando Pasukan Khusus (Kopassus). Sejak tahun 1998 sampai dengan tahun 2011, mengabdi di Grup-4 Kopassus yang kini telah berganti nama menjadi Grup-3 Kopassus.
Pada akhir tahun 2011 hingga November 2012 Kolonel Inf Edwin berdinas di Makopassus sebagai Pabandya Lidgal Sintel Kopassus.
Selanjutnya Kolonel Inf Edwin menjabat sebagai[9] Danyon 31 Grup 3 Kopassus dan kemudian menjabat Komandan Pengamanan Pribadi Presiden RI (Paspampres).
Pada Juli 2014 Kolonel Inf Edwin pernah menjabat sebagai Dandim 0501 Jakarta Pusat.
Selanjutnya menjabat sebagai Kepala Staf Brigade Infanteri 1 Pengaman Ibu kota/Jaya Sakti Kodam Jaya.
Kemudian ia dipercaya oleh Pimpinan TNI AD untuk menjabat kembali sebagai Dandim 0501 Jakarta Pusat.
Edwin adalah perwira yang pertama kali dan satu-satunya yang berhasil menjabat Dandim di Jakarta Pusat sebanyak dua kali.