TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hiruk pikuk di Stasiun Pasar Senen seolah tak ada matinya.
Maklum, stasiun yang telah ditetapkan sebagai cagar budaya itu memiliki jadwal keberangkatan padat dari subuh hingga malam hari.
Terlebih pada momen arus mudik lebaran. Para pemudik tak henti memadati Stasiun Pasar Senen.
Memang menurut data PT KAI, tingkat okupansi atau keterisian kursi penumpang telah mencapai 100 persen sejak H-10 hingga hari Idul Fitri 1444 Hijriah ini.
Hari ini, Rabu (19/4/2023), ada 22.900 pemudik yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen.
"Volume penumpang berangkat tertinggi tercatat pada tanggal 18, 19, 20, dan 21 April 2023, di mana tingkat okupansi telah mencapai 100 persen," ujar Kepala Humas DAOP I Jakarta PT KAI, Eva Chairunnisa saat ditemui pada Rabu (19/4/2023).
Dari pantauan Tribunnews.com di lokasi pada hari pertama cuti lebaran ini, pengunjung stasiun Pasar Senen seolah membludak.
Beragam aktivitas tampak dilakukan para pengunjung pada sore hari, sejak lepas Ashar.
Ada yang berdiam di tempat untuk menunggu anggota rombongannya. Kemudian ada yang sibuk mengantre untuk mencetak tiket dan boarding. Ada pula yang kualahan membawa barang-barang seperti ransel, kardus, hingga koper besar.
Tampak sebagian di antaranya juga sibuk memotret momen mudik di ruang tunggu.
Suara rengekan bayi juga sayup-sayup terdengar di sekitar ruang tunggu. Obrolan ringan pun terlihat mewarnai kesibukan para pemudik yang tengah menunggu jadwal keberangkatan kereta.
Tak luput pula, lalu lalang para porter dan sales produk menambah ramainya suasana di stasiun bergaya neo-indische tersebut.
Di antara keramaian itu, imbauan petugas dari pelantang suara juga seakan tak henti berbunyi.
"Diinformasikan kepada calon penumpang KA Jayabaya, anda bisa melakukan boarding keberangkatan pada pintu 1 dengan keberangkatan pukul 16.45," begitu kira-kira imbauan sang petugas kepada para pemudik.