1. Peserta belum mendapatkan e-mail verifikasi
Penyabab peserta belum mendapatkan email verifikasi adalah karena adanya antrean di e-mail.
Hal tersebut karena banyaknya pelamar yang ingin melamar Rekrutmen Bersama BUMN 2023.
Penyebab lainnya adalah karena kesalah input e-mail (typo).
e-mail yang dicek dengan yang didaftarkan berbeda, sehingga e-mail tidak diterima.
2. Langkah yang harus dilakukan ketika belum mendapatkan e-mail verifikasi
- Pastikan e-mail tidak salah penulisan
- Mengecek inbox, promotion, spam, junk dan all mail
- 'Mark as Not Spam' bagi yang masuk ke folder spam
- Maksimum pengiriman email verifikasi 1x24 jam setelah mendaftar
3. Langkah yang harus dilakukan ketika lebih dari 1 x 24 jam belum mendapatkan email verifikasi
- Lakukan pendaftaran ulang (re-registrasi) dengan ID KTP dan e-mail yang sama. Jangan sampai berbeda, karena sistem akan kembali mengirimkan verifikasi email yang didaftarkan.
- Cek secara berkala folder emil inbox, promotion, spam, junk, dan lainnya.
- Jika kendala masih sama setelah 1 x 24 jam, silahkan hubungi Helpdesk.