Namun, ambisinya membawa Flood ke Indonesia hingga akhirnya bertemu Charles Brookfield, di mana keduanya mendirikan Archipelago International pada 1997 dengan nama awal Al.
Flood kini memimpin AII sebagai President & CEO Brookfield.
Meski saat ini menjadi pemimpin AIi, Flood terkadang masih terlibat dengan orang-orang food & beverage.
"Saya selalu punya sedikit waktu ekstra untuk para juru masak dan orang-orang F&B," ungkap Flood.
Flood merupakan sosok penting di balik perkembangan luar biasa Archipelago International selama beberapa tahun belakangan.
Saat ini PT AII dikenal sebagai jaringan manajemen hotel dengan layanan lengkap di Asia Tenggara, dan terbesar di Indonesia.
Di Indonesia, perusahaan ini memiliki lebih dari 200 properti, termasuk hotel, condotel, resort, butik villa resor, hingga apartemen.
Sebanyak 150 di antarnya telah beroperasi dengan total 20 ribu kamar.
Sementara itu, untuk skala internasional, AII mengawasi lebih dari 350 properti dengan lebih dari 40 ribu kamar hotel di Asia Tenggara, Afrika, Australia, Karibia, dan Timur Tengah.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Ashri Fadilla)