News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pertama dan Satu-Satunya! Internalisasi BerAKHLAK dengan Metode Konser Musik Motivasional oleh ROE

Editor: Brand Creative Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bagus ROE menjelaskan materi BerAkhlak di Penganugerahaan Tenaga Kesehatan Teladan 2023 Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan kementerian Kesehatan RI.

TRIBUNNEWS.COM - Tentu kita sering mendengar tentang training/pelatihan motivasi, pelatihan corporate maupun pelatihan sumberdaya manusia. ROE (Rhythm Of Empowerment) hadir dengan metode yang unik dan satu – satunya di Indonesia yaitu melalui metode konser musik motivasional. 

Rhythm Of Empowerment (ROE) Indonesia merupakan KONSER MUSIK MOTIVASIONAL Unik dan Pertama di Indonesia.

Sebuah metode pembelajaran baru yang memiliki benefit dan tujuan untuk melejitkan potensi diri melalui filosofi dan permainan BUNYI, GERAK dan MUSIK.

Teori dan ilmu tentang kehidupan maupun dalam pekerjaan, dideliveri dalam aplikasi pelatihannya mampu disederhanakan dalam bentuk teori musik dan permainan-permainan musik.

Bertempat di Grand Ballroom Hotel Sultan Jakarta, Direktorat Jenderal Tenaga Kesehatan Kementerian Kesehatan RI menggelar acara Penganugerahaan Tenaga Kesehatan Teladan 2023.

Tiga ratus (300) peserta yang terpilih dari berbagai provinsi di Indonesia ini antusias mengikuti rangkaian acara yang berlangsung selama tiga hari dari tanggal 15, 16, dan 18 Agustus 2023.

Selain Tenaga Kesehatan terpilih, acara ini dihadiri juga oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Dalam Negeri M. Tito Karnavian, Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Alex Denni, serta segenap tamu undangan lainnya.

Peserta kali ini baru pertama kali mengikuti pelatihan semacam ini dan banyak dari peserta terkejut dan tidak menyangka pelatihannya akan berlangsung secara menyenangkan dengan materi Internalisasi “BerAkhlak” yang bisa diserap secara maksimal.

Dimulai dari opening/pembukaan Lagu Indonesia Raya kemudian disambung dengan pertunjukan visual LED, lighting/pencahayaan dan musik yang sejenak membuat peserta terdiam menyimak khidmatnya sesi pembukaan yang tentunya dilanjut dengan menyanyikan lagu nasional bersama yang diiringi oleh band ROE.

Selain memberikan materi, Budi Bagus Prasetyo yang familiar disapa Bagus ROE selaku Founder sekaligus Trainer / Motivator Muda dan Komposer Arranger Musik ini  berhasil membuat peserta mempunyai kepercayaan diri yang tinggi.

Hal ini dibuktikan dengan antusiasme peserta ketika Bagus ROE memberikan pertanyaan, masing – masing kelompok berebut untuk menjawab. Ketika diberi kesempatan untuk bernyanyi atau challenge dari sang motivator muda inipun peserta langsung tanggap.

Konser musik motivasional ini ditutup dengan menyanyikan lagu “Karena Aku Bisa’ ciptaan Bagus ROE dengan beberapa peserta mengutarakan harapan dan cita – citanya sebagai pribadi dan sebagai tenaga kesehatan agar bisa melayani masyarakat dengan maksimal.

Tidak lupa sesi penghargaan dari ROEpun diberikan kepada peserta dan perwakilan Direktorat Jenderal Tenaga Keehatan RI dengan kategori grup terbaik dengan skor tertinggi selama pelatihan dan piala serta cindera mata khas ROE.

Dendy Priambodo selaku ROE Manager menjelaskan, "Pada tahun 2023 ini kami ingin lebih memperkenalkan Rhythm Of Empowerment secara terbuka dan luas ke publik dengan berbagai program pengembangan diversifikasi beberapa produk seperti ROE Entertainment, ROE Mice (Event Organizer, Training, Outbond, dll) yang sudah melahirkan beberapa produk seperti campaign pemerintah #pakaimolis yang akan segera dilaunching bulan September 2023, ROE TCON, ROE Apps&Tech dan ROE Life Style. Selain itu juga perluasan dengan membentuk beberapa kantor cabang di beberapa kota di Indonesia.

Saat ini, pihak kami tengah menggandeng beberapa investor guna merealisasikan hal tersebut dan masih membuka peluang investor lain guna bersinergi kolaboratif," terangnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini