Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto rencananya akan menerima kenaikan pangkat kehormatan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa (27/2/2024).
Rencananya, pangkat kehormatan tersebut akan diberikan Jokowi kepada Prabowo dalam rangkaian acara Rapat Pimpinan TNI-Polri di Mabes TNI Cilangkap Jakarta.
Kabar tersebut telah dikonfirmasi Kapuspen TNI Mayjen TNI Nugraha Gumilar.
"Iya betul," kata Nugraha saat dihubungi Tribunnews.com pada Selasa (27/2/2024).
Ia mengatakan tidak semua menteri akan hadir dalam kegiatan tersebut.
Baca juga: Prabowo-Gibran Unggul Telak di IKN Menurut Hitungan Sementara KPU, Apa Penyebabnya?
Nugraha mengatakan hanya menteri-menteri terkait yang akan hadir.
"Tidak semua diundang. Hanya pejabat yang terkait," kata dia.
Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid juga mengaku telah mendengar kabar tersebut.
Ia pun rencananya juga akan turut menghadiri kegiatan tersebut.
"Dari teman-teman media dengarnya (soal kabar itu) Nanti kita tunggu saja ya esok. Insya Allah esok saya hadir juga," kata dia saat dihubungi Tribunnews.com pada Selasa (27/2/2024).
Namun demikian, ia mengaku tidak kaget apabila penyerahan kenaikan pangkat kehormatan tersebut jadi dilaksanakan besok.
Baca juga: Jokowi Akan Hadiri Rapim TNI-Polri Besok
Hal tersebut, kata dia, merujuk pada momen ketika Prabowo juga pernah mendapatkan empat tanda bintang kehormatan dari Presiden Joko Widodo pada Agustus tahun 2022.
Empat bintang kehormatan dimaksud adalah Bintang Yudha Dharma Utama yang disematkan oleh Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa, Bintang Kartika Eka Paksi Utama yang disematkan oleh Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Dudung Abdurrahman, Bintang Jalasena Utama yang disematkan oleh Kepala Staf TNI AL Laksamana TNI Yudo Margono, dan Bintang Swa Bhuwana Paksa Utama yang disematkan oleh Kepala Staf TNI AU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.