News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penarikan Utang RI Meningkat, Puan Maharani Singgung Alasan Utamanya

Penulis: tribunsolo
Editor: Suci BangunDS
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua DPR RI, Puan Maharani menyampaikan pidato pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR-DPD RI tahun 2024, Jumat (16/8/2024).

“Sumber Daya Manusia Indonesia yang tangguh akan menjadi penggerak kemajuan Indonesia,” ujar Puan saat Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR di Jakarta, Jumat (16/8/2024).

Ke depan, menurut Puan, Indonesia juga harus memiliki pilar perekonomian nasional yang semakin kuat.

Puan menyinggung pentingnya hilirisasi tidak hanya terfokus pada Sumber Daya Mineral.

“Hilirisasi tidak hanya terbatas pada mineral, hilirisasi pertanian, perikanan, perkebunan, dan lain sebagainya sehingga perekonomian nasional semakin berkualitas dan inklusif,” tutur Puan.

Baca juga: Pembangunan Infrastruktur Tak Melulu Pakai APBN, SPAM Semarang Barat Jadi Contoh Skema KPBU

Selain itu, Puan mengingatkan agar Indonesia dapat menyelesaikan masalah-masalah struktural dalam membangun kedaulatan pangan, mengatasi ketimpangan sosial, dan penciptaan lapangan kerja, sehingga derajat hidup rakyat semakin sejahtera dan dimudahkan.

“Pemerataan pembangunan di daerah harus dapat semakin cepat dilakukan, politik anggaran semakin diarahkan memperkuat kemampuan daerah dalam membangun,” kata Puan.

“Tidak akan ada kemajuan Indonesia, tanpa kemajuan daerah yang berkualitas dan inklusif,” sambungnya.

Ke depan, ucap Puan, pemerintah harus melakukan Pembangunan Karakter Bangsa.

“Dengan Nation and Character Building, maka akan memperkuat cara pikir, cara kerja, dan cara hidup bangsa, yang Memberikan self-respect kepada bangsa sendiri, memberikan self-confidence kepada diri bangsa sendiri, dan memberikan kesanggupan untuk mandiri,” tutur Puan.

Sebagian artikel telah tayang di tribunnews.com dengan judul 'Ciptakan Ekonomi Berkualitas, Puan Minta Hilirisasi Tak Hanya Mineral Tapi Pertanian dan Perkebunan'

(mg/Roby Danisalam)

Penulis adalah peserta magang dari Universitas Sebelas Maret (UNS).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini