News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kemkominfo Sebut Indonesia Negara Peringkat ke-6 dengan Jumlah Startup Terbanyak

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Direktur Ekonomi Digital Kemkominfo, I Nyoman Adhiarna (kanan) di Kantor Kemkominfo Jakarta.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ismoyo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mengungkapkan, Indonesia menempati urutan ke-6 dunia, dalam hal negara dengan jumlah perusahaan rintisan atau startup terbanyak.

Direktur Ekonomi Digital Kominfo, I Nyoman Adhiarna mengungkapkan, Indonesia saat ini juga termasuk ke dalam negara yang memiliki catatan positif dalam hal pertumbuhan jumlah startup.

Indonesia sendiri memiliki sekitar lebih dari 2.000 startup.

Baca juga: Ganjar Dorong Hetero for Startup Ada di Seluruh Daerah, Perluas Lapangan Kerja

"Indonesia menduduki posisi yang sangat bagus. Jumlah startup kita nomor 6 terbesar di dunia," ungkap Nyoman di Kantor Kemkominfo Jakarta, Senin (4/9/2023).

"Dan Indonesia termasuk Asia Tenggara tempat di mana pertumbuhan startup digitalnya relatif paling baik. Karena kestabilan ekonomi dan seterusnya," sambungnya.

Untuk mendorong geliat startup di Tanah Air, akan digelar HUB ID Summit X Nexticorn 2023, konferensi internasional hasil kolaborasi Kemkominfo dengan Nexticorn Foundation, secara resmi akan dilaksanakan pada 15-16 September 2023 bertempat di Nusa Dua, Bali.

Konferensi ini akan mempertemukan ratusan startup teknologi Indonesia dengan investor, baik dari dalam maupun luar negeri.

HUB ID Summit X Nexticorn 2023 merupakan sebuah upaya kolaboratif antara Kemkominfo melalui program berkelanjutan yaitu HUB ID dengan Nexticorn Foundation, sebuah organisasi advokasi independen untuk ekosistem startup, teknologi, dan modal ventura di Indonesia.

Kegiatan dalam bentuk konferensi dan business matchmaking ini diharapkan menjadi titik temu yang dapat mendorong kemajuan startup teknologi Indonesia dengan membuka akses pertemuan antara venture capital global dan startup teknologi dari skala early stage, growth, sampai dengan late stage.

Menyadari berbagai tantangan tech winter yang masih dihadapi sektor startup teknologi dan modal ventura baik di ranah lokal maupun global, HUB ID Summit X Nexticorn 2023 akan menyoroti berbagai lanskap dinamis.

Seperti investasi teknologi di Indonesia dan Asia Tenggara, strategi kalibrasi ulang untuk menavigasi ketidakpastian dan transisi sektor teknologi, serta upaya/solusi yang dapat dilakukan oleh para pemain industri.

Selama dua hari penuh, para startup dan venture capital terpilih akan mengikuti berbagai rangkaian acara yang meliputi sesi diskusi panel yang dihadiri oleh para pembicara ternama dan sesi business matchmaking.

"Kominfo, melalui HUB ID, berkomitmen untuk terus mendorong akselerasi transformasi digital tanah air melalui penyelenggaraan kegiatan fasilitasi bagi startup selama satu minggu di Bali melalui HUB ID Summit x Nexticorn 2023 dan HUB ID Accelerator Partner Day x NexBe Fest 2023," papar Nyoman.

"Dengan merangkul berbagai pemangku kepentingan dalam kolaborasi ini, kami ingin lebih memperluas pengembangan ekosistem digital agar semakin banyak startup digital yang bertumbuh dan juga berkembang," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini