Laporan Wartawan Tribunnews, Namira Yunia Lestanti
TRIBUNNEWS.COM, MILAN – Pabrik kendaraan sport mewah Lamborghini, mengumumkan peluncuran dua mobil hybrid supersport.
Rilisnya dua mobil hybrid ini menandai perubahan strategi marketing Lamborghini, dimana perusahaan mobil sport mewah ini tengah mengembangkan elektrifikasi hybrida yang saat ini mulai tergeser oleh kendaraan listrik.
“Lamborghini sedang mengatur strategi untuk elektrifikasi mereka tanpa kehilangan kinerja mereka saat ini yang dikenal dengan produk premium berkualitas tinggi," jelas Chief Executive Officer (CEO) Lamborghini, Stephan Winkelman.
Baca juga: Aventador LP 780-4 Ultimee Coup Besutan Lamborghini Dilelang sebagai Koleksi NFT Eksklusif
Menurut Winkelman, kedua supersport hybrid ini perlu diluncurkan agar perusahaannya tetap kompetitif bersaing dengan para kompetitor mobil sport mewah lainnya seperti Ferrari, Aston Martin dan McLaren.
Meski Lamborghini masih bungkam ketika ditanya mengenai tanggal peluncuran dua supersport hybrid besutannya, namun menurut situs evmagz Lamborghini akan mulai memperkenalkan semua line-up hybridnya antara tahun 2023 atau 2024.
"Kami belum tahu apakah akan ada jumlah yang cukup besar dari bahan bakar ini untuk memenuhi kebutuhan semua produsen," kata Winkelmann.
Setelah merilis dua supersport hybrid rencananya Lamborghini akan lanjut meluncurkan kendaraan listrik menyusul yang lainnya. Stephan Wilkelman mengungkap, mobil listrik pertama Lamborghini akan didesain seperti mobil Grand Tourer.
Baca juga: Lamborghini Ingin Memproduksi Mobil Berbahan Bakar Bensin Hingga 2030
Dimana kendaraan dua pintu ini dapat menampung penumpang dengan kapasitas maksimal 4 orang. Kelahiran kendaraan listrik pertama ini digadang-gadang akan menjadi arah perkembangan baru bagi pabrikan Lamborghini.