TRIBUNNEWS.COM,BEKASI--Calon Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2013-2018, Teten Masduki, tak memungkiri, sosoknya kurang dikenal oleh masyarakat setempat.
"Saya sering berkunjung ke masyarakat. Namun rata-rata mereka hanya kenal nama tapi tidak kenal wajah," ujar Teten dalam kunjungannya ke Bekasi, Minggu (30/12) seperti dikutip Tribunnews.com dari Wartakota.
Menurut Dewan Pembina lembaga sosial Indonesia Corruption Watch (ICW) itu, masyarakat justru lebih akrab dengan lembaga ICW ketimbang dirinya.
"Kalau saya jalan ke pasar, orang-orang baru akan merasa mengenal saya kalau sudah ada embel-embel ICW-nya," katanya seperti dikutip Antara.
Namun demikian, Teten mengaku tidak kesulitan untuk bersosialisasi dengan masyarakat Jawa Barat karena dirinya sangat akrab dengan sejumlah pengurus Lembaga Sosial Masyarakat (LSM) hampir di 26 kota/kabupaten di Jabar.
"Kalau saya berkunjung ke suatu daerah, saya tidak perlu khawatir, sebab pasti banyak teman-teman yang bersedia membantu memfasilitasi saya dengan warga," kata kandidat yang diusung PDIP ini.
Dikatakan Teten, pihaknya optimistis dapat mendulang suara terbanyak pada pemungutan suara Pilgub 24 Februari 2013 mendatang.
"Selama ini, saya dan pasangan saya (Rieke Diah Pitaloka) jalan masing-masing untuk mengunjungi masyarakat di berbagai plosok desa maupun perkotaan. Neneng akrab dengan buruh dan masyarakat, sedangkan saya akan mengumpulkan dukungan dari kalangan rasionalis," katanya.