News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

KM Dharma Kartika Sudah Dua Kali Karam

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI

Laporan Wartawan Tribun Timur, Mahyuddin

TRIBUNNEWS.COM, WATAMPONE - KM Dharma Kartika sudah dua kali karam di Perairan Bone.

KM Dharma Kartika juga pernah karam pada 25 Januari 2013, saat memuat 135 penumpang yang bertolak dari Bone menuju Kolaka, Sulawesi Tenggara.
   
Kala itu, KM Dharma Kartika meninggalkan Pelabuhan Bajoe sekitar pukul 23.00 WITA. Sekitar tiga mil dari pelabuhan, kapal kandas karena kondisi perairan sekitar Pelabuhan Bajoe surut.

KM Dharma Kartika kerap mengalami kerusakan pada navigasi elektriknya, atau mungkin karena human error.

Kini, KM Dharma Kartika karam lagi. Kapal yang memuat 214 penumpang dan 21 Anak Buah Kapal (ABK), karam dengan kasus yang sama.

Kapal yang bertolak dari Pelabuhan Kolaka ke Pelabuhan Bone, karam 2 mil dari Pelabuhan Bajoe.

"Kami masih menunggu kapal ferry untuk mengevakuasi para penumpang. Kapal bisa bergerak lagi kalau air pasang datang," tutur Manajer Operasional ASDP Bone Takari, Kamis (11/7/2013) kepada Tribun Timur (Tribun Network). (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini