News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Saritem Bakal jadi Pasar Tematik agar PSK tak Lagi Kembali

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Saritem

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Rhea Febriani Tritami

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pemkot Bandung berencana menjadikan eks lokalisasi Saritem, menjadi pusat pasar tematik kreatif.

Wakil Wali Kota Bandung Oded M Danial mengatakan, rencana itu bisa menjadi salah satu solusi untuk membantu eks pekerja seks komersial (PKS) Saritem. Selain itu, juga untuk mencegah Saritem kembali menjadi pangkalan PSK.

Hal ini, dinyatakan Oded seusai mengisi acara peringatan Tahun Baru Hijriah di Kantor Kementerian Agama Kota Bandung, Jalan Soekarno Hatta, Selasa (5/11/2013).

"Meski lokalisasi di Saritem sudah lama ditutup, kenyataannya hingga saat ini di sana masih terjadi transaksi PSK. Ini realitas yang menjadi pekerjaan rumah selanjutnya bagi Pemkot Bandung," kata dia.

Selain program pasar tematik itu, pemkot juga bakal berupaya mengubah interaksi sosial di Saritem dengan mengaktifkan kegiatan Pesantren Daarut Taubah di sana.

"Saya baru ketemu dengan pimpinan pesantren, Ustad Ahmad Khaidar. Karena kami masih baru, kita masih memetakan dengan mereka bagaimana penataan sosial di sana," tandasnya. (bb)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini