News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon Presiden 2014

Dukung Jokowi-JK, Kader Tak Ada Urusan dengan Golkar

Editor: Budi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bakal Capres-Cawapres PDI-Perjuangan Joko Widodo (kiri) dan Jusuf Kalla (kanan) mendeklarasikan sebagai pasangan calon Presiden dan Cawapres di Gedung Joang 45, Jalan Menteng Raya, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (19/5/2014). Pasangan Jokowi - Jusuf Kalla itu diusung empat partai yaitu PDI-Perjuangan, NasDem, PKB, dan Hanura. (Warta Kota/Henry Lopulalan)

Laporan Wartawan Tribun Timur Edi Sumardi

TRIBUNNEWS.COM  MAKASSAR - Gerbong kepengurusan DPD I Partai Golkar Sulsel kini sedang pecah jelang pemilihan Presiden dan Wakil Presiden RI. Arah dukungan kader terbelah. Kendati Partai Golkar menjadi partai pengusung pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa, namun sejumlah kader berani membelot dengan cara mendukung pasangan Jokowi dan Jusuf Kalla.

“Tak ada urusan dengan Golkar,” ujar Subhan Djaya Mappaturung, anggota Badan Pemenangan Pemilu DPD I Partai Golkar Sulsel, saat deklarasi Relawan Kalla, di Wisma Kalla, Jl Jenderal Sudirman, Makassar, Kamis (22/5/2014). Subhan menjadi Koordinator Media dan Informasi Relawan Kalla.

Dia bahkan menantang Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Syahrul Yasin Limpo menjatuhkan sanksi kepadanya jika memang langkahnya membelot dianggap melanggar aturan partai. “Saya tunggu sanksinya 1x24 jam. Lebih cepat, lebih baik,” ujarnya menirukan slogan JK saat Pilpres 2009.

Subhan juga sempat menyindir partainya yang tak punya daya memenangkan Prabowo-Hatta di Sulsel. “Secara partai, Golkar di Sulsel itu gerbong kosong,” ujarnya dengan nada tegas.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini