News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mahasiswi AWS Disabet Parang , Motor Dibawa Kabur Penjahat

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Perampas motor

TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA – Nasib sial dialami Zulfitri Almas (21), mahasiswi jurusan broadcast Stikosa-AWS asal Setro Baru Utara II  Surabaya, mengalami luka serius di leher dan tangannya setelah disabet parang dua orang perampok, Senin (7/7/2014) dinihari.

Peristiwa itu terjadi di jalan Soekarno dekat kampus C Universitas Airlangga (Unair).

Saat itu, korban melaju sendirian mengendari sepeda motor Honda Beat bernopol L 6238 TE. Tiba-tiba, ada dua pria mengendarai sepeda motor Satria warna biru mendekatinya.

Mulanya, pelaku pura-pura menanyakan alamat kepada korban. Tiba-tiba, seorang pelaku mengeluarkan pisau dan memaksa merampas sepeda motor korban.

Mahasiswa angkatan 2011 tersebut berusaha melawan, tapi malah dia diserang oleh pelaku.
Korban menderita empat luka sayatan di bagian tangan kanan, dan sebuah sayatan di leher kanan.

Sepeda motor korban lantas dibawa pelaku. Dan mahasiswi malang itupun ditinggal di sana. Untungnya. ada warga melintas dan menolongnya.

Korban lantas dibawa ke rumah sakit, dan kemudian melapor ke Polsek Mulyorejo.

”Zul juga sempat dipaksa menyerahkan STNK dan KTP-nya sebelum ditinggal oleh pelaku,” kata Dony, teman korban saat di rumah sakit.

Diceritakan, malam itu mulanya Zul dan kawan-kawannya sesama komunitas Kumpulan Orang Penggemar Indiefilm (KOPI) nongkrong di warung Mbah Cokro, di Jalan Prapen Surabaya.

Setelah acara nongkrong buyar, mahasiswa semester enam tersebut bermaksud pulang ke rumah dengan mengendarai sepeda motor sendirian.

Apes, di tengah perjalanan dia menjadi korban kejahatan dua bandit yang mengendarai Satria FU warna biru.

Korban dan keluarganya sudah melapor ke polisi. Mereka berharap, petugas bisa segera menangkap pelaku perampasan tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini