TRIBUNNEWS.COM,KEDIRI- Penyidik Polres Kediri masih menyelidiki kemungkinan adanya tambahan tersangka baru pada kasus pembunuhan berencana Lilik Sumarsih.
Kasus ini telah menyeret 4 tersangka termasuk otak kasus pembunuhan Suseno,SAg,MSI, dosen PTN di Kota Surabaya.
Menyusul tertangkapnya Suseno, penyidik bakal meminta keterangan Ny Siti, istri tersangka.
Masalahnya Siti sempat menyusul Suseno di tempat persembunyiannya di Lampung.
Diduga istri Suseno ikut mengetahui adanya rencana pembunuhan Lilik Sumarsih.
"Nanti istri tersangka akan kami mintai keterangan. Apakah yang bersangkutan ikut terlibat dalam perkara ini," ungkap Kasat Reskrim Polres Kediri AKP Edi Herwiyanto saat gelar perkara kasus pembunuhan kepada wartawan, Senin (11/8/2014).
Sejauh ini polisi sudah mengamankan 4 orang yang telah dijerat sebagai tersangka.
Para tersangka yang telah diamankan masing-masing eksekutor pelaku pembunuhan Puryantono alias Acung dan Hari Fitri Asmono.
Sementara Sumarsono yang merupakan orang dekat Suseno menjadi perantara dengan dua pelaku eksekutor.
Suseno sendiri telah diamankan setelah sebulan kabur.
Para tersangka kasus pembunuhan berencana ini merupakan warga Desa Senden, Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri.
Motif pembunuhan ini berlatar belakang kisah asmara karena Lilik Sumarsih menuntut dinikahi secara resmi setelah beberapa tahun menjadi kekasih gelap Suseno.
Hubungan asmara Lilik dengan Suseno karena keduanya pernah jatuh cinta saat masih sekolah di SMPN Papar.
Cinta lama itu bersemi kembali saat keduanya bertemu pada acara reuni sekolah.