News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Bandara Ahmad Yani Berangkatkan 153.946 Penumpang Sepanjang Mei 2015

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bandara Ahmad Yani, Semarang

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah melaporkan data perkembangan statistik angkutan udara Jawa Tengah di bulan Mei 2015.

Informasi tersebut dipublikasikan melalui berita resmi statistik yang dapat diakses melalui situs jateng.bps.go.id.

Berdasarkan data yang dihimpun Tribun Jateng (Tribunnews.com Network), Sabtu (25/7/2015), jumlah penumpang yang berangkat dari Jawa Tengah sebanyak 214.874 orang, naik 10,79 persen dibandingkan data bulan April sebanyak 193.951 orang.

Secara rinci, jumlah keberangkatan penumpang penerbangan domestik sebanyak 207.370 orang, sedangkan penerbangan internasional sebanyak 7.504 orang.

Berdasar data tersebut, Bandara Internasional Ahmad Yani menempati posisi pertama paling banyak memberangkatkan penumpang, yakni 153.946 orang, naik 8,43 persen bila dibandingkan data bulan April 2015.

Pada posisi kedua, Bandara Internasional Adi Soemarmo sebanyak 60.538 orang, naik 18,01 persen. Sedangkan Bandara Tunggul Wulung sebanyak 390 orang, naik 42,39 persen. (Tribun Jateng/Daniel Ari Purnomo)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini