News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rumah Jabatan Bupati dan Kapolres Kutim Nyaris Terbakar

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mengenakan sarung, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman ikut pantau pemadaman kebakaran lahan di kawasan Bukit Pelangi.

Laporan Wartawan Tribun Kaltim, Margaret Sarita

TRIBUNNEWS.COM, SANGATTA - Titik api di kawasan Jl Pendidikan, Bukit Pelangi hingga di Jl Soekarno Hatta terus bermunculan. Dipadamkan di satu titik, titik lain mulai membara.

Kondisinya terus menerus seperti itu. Bahkan tiga hari belakangan ini, munculnya titik api terjadi dari pagi hingga malam hari.

Awak UPT Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (PKHL) Dinas Kehutanan dan PMK Kutim cukup kewalahan melakukan pemadaman di tiga titik tersebut.

Bahkan, akibat meningkatnya titik api di kawasan Bukit Pelangi, rumah jabatan Bupati dan Kapolres Kutim yang bersebelahan dengan lahan kosong nyaris ikut dilalap api.

Karena titik api yang berada di lahan kosong tersebut, tiba-tiba membara dan menjilat pagar dinding rujab Kapolres Kutim.

"Istri dan anak semalam sudah saya ungsikan. Saya tetap di rumah bersama anggota. Karena di sebelah rumah saya, ada rumah FKPD lainnya. Saya juga minta siagakan mobil PMK untuk mengantisipasi kebakaran tiba-tiba lagi," ungkap Kapolres Kutim AKBP Anang Triwidiandoko.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini