News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Banyak Polisi yang Buka Mesin Judi Jackpot di Kampung Kubur

Penulis: Jefri Susetio
Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah mesin judi jackpot diamankan petugas gabungan Polresta Medan bersama tim Intelijen Kodam I Bukit Barisan dari Kampung Kubur, Medan Petisah, Jumat (8/1/2016).

Laporan Wartawan Tribun Medan, Jefri Susetio

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN-Erna, warga Kampung Kubur mengatakan, tidak hanya masyarakat sipil, oknum polisi banyak membuka usaha bisnis mesin judi jackpot di berbagai lokasi di Kampung Kubur, Medan Petisah, Sumatera Utara.

"Tidak hanya masyarakat sipil, oknum polisi juga banyak buka usaha mesin judi jackpot di sini. Kami senang kali adanya polisi yang menduduki Kampung Kubur jadi kondusif," katanya di Kampung Kubur, Jumat (15/1/2016).

Dia bilang, sebelumnya maraknya perjudian jackpot, warga pernah membuat surat penyataan untuk melarang adanya lokalisasi perjudian dan narkoba.

Tapi usai dilakukan penggerebekan beberapa warga lainnya melakukan intimidasi.

"Dulu waktu ada satu atau dua unit mesin jackpot kami pernah melapor ke polisi, kami buat surat pernyataan menolak adanya mesin jackpot. Tapi usai digerebek saya dituding jadi kibus didatangi beberapa orang," ujarnya.

Ia menuturkan, warga Kampung Kubur banyak melakukan kegiatan satu di antaranya senam aerobik.

Tapi maraknya narkoba dan perjudian seluruh kegiatan masyarakat tak ada lagi.

"Di sini banyak kegiatan ada senam aerobik. Tapi karena ada narkoba mati semua kegiatan, karena lapangan untuk buat kegiatan sudah jadi lahan parkir. Bantu kami pak agar kampung ini normal," katanya. (tio/tribun-medan.com).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini