News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Meski Minim Saksi, Petugas Optimis Ungkap Penabrak Iptu Haryono

Penulis: Muh Radlis
Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Upacara pemakaman Kanit Lantas Polsek Genuk, Iptu Haryono, Jumat (10/6/2016). Iptu Haryono meninggal dunia dalam kecelakaan di Jalan Raya Kaligawe, tepatnya di depan kampus Unissula, Kota Semarang, Kamis (9/6/2016) sore setelah ditabrak pengendara yang belum diketahui identitasnya.

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Radlis

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Jenazah Iptu Haryono, Kanit Lantas Polsek Genuk sudah dibawa ke kampung halamannya di Klaten.

Polisi saat ini masih mencari identitas mobil dan pelaku yang menabrak Haryono hingga tewas di tempat di Jalan Raya Kaligawe, tepatnya di depan kampus Unissula, Kota Semarang.

Kasat Lantas Polrestabes Semarang, AKBP Catur Gatot Efendi, mengatakan pihaknya masih mencari identitas pelaku tabrak lari yang menewaskan Haryono.

"Identitas mobilnya masih kami selidiki," kata Catur, Jumat (10/6/2016).

Catur mengatakan, pihaknya terkendala minimnya saksi yang melihat langsung kejadian tersebut.

"Kami masih berusaha mengumpulkan keterangan, memang minim saksi. Cuma ada info dari mahasiswa yang melapor ke satpam Unissula bahwa ada kecelakaan. CCTV di jalan dan di gedung gedung sekitar lokasi juga tidak ada," katanya.

Meski minim saksi, namun Catur optimis pihaknya bisa mengungkap siapa penabrak Haryono.

"Mudah mudahan segera terungkap kasus tabrak lari ini," katanya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini