News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ditodong Pistol dan Golok Saat Melintas di Kawasan Jakabaring, Yose Serahkan Motor dan Uang

Penulis: Slamet Teguh Rahayu
Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ilustrasi

Laporan wartawan Tribunsumsel.com, Slamet Teguh Rahayu

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Yose (44), warga Jalan Hamzah Kuncit Kelurahan Tuan Kentang Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang inj, tak menduga. Saat ia melintas di kawasan Dekranasda Jakabaring, ia malah menjadi korban pembegalan.

Iapun harus merelakan sepeda motor kesayangannya, bertipe Yamaha Vega RR bernopol BG 3089 AAI, dan uang tunai sebesar Rp 600 ribu, dibawa oleh empat orang pelaku yang membawa pistol dan pedang, Sabtu (27/8/2016) malam yang lalu.

Atas peristiwa tersebut, membuat Yose akhirnya membuat laporan ke Polresta Palembang.

Di hadapan petugas, Yose mengatakan, peristiwa tersebut bermula saat ia usai berkunjung dari kediaman temannya di kawasan Jakabaring.

Saat melintas di lokasi kejadian, awalnya ia sempat di lempar pelaku menggunakan sebilah balok.

"Saya sempat dilempar balok, namu saya berhasil menghindar, dan berusaha kabur," ujarnya saat memberi keterangan di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palembang, Senin (29/8/2016).

Mencoba melarikan diri, ia malah dikejar oleh empat pelaku tersebut. Ia dihadang dengan ditodongkan pistol dan pedang.

Khawatir nyawanya terancam, Yosepun tak bisa berbuat banyak, pelaku langsung membawa kabur sepeda motornya tersebut.

"Tubuh saya juga digeledah, dan uang saya Rp 600 ribu diambil mereka. Saya hanya berharap pelakunya bisa ditangkap," harapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini