Laporan Wartawan Tribun Kalteng Mustain Khaitami
TRIBUNNEWS.COM, KASONGAN - Kabar rencana pernikahan gaib antara titisan Nyi Roro Kidul, Sri Baruno Parameswari dengan Panglima Burung cepat menyebar.
Berita ini pun juga menimbulkan banyak orang penasaran sehingga, pihak kepolisian diam-diam telah melakukan penelusuran atas kabar tersebut.
"Yang namanya keramaian tentu perlu kami amankan. Tapi apakah kabar ini benar, kami masih menunggu hasil koordinasi DAD Katingan," ujar Kapolres Katingan AKBP Tato Pamungkas, Rabu (22/2/2017).
Dia menegaskan, tidak ada rencana pengamanan luar biasa terkait kabar ini.
Berdasarkan data yang didapat Tribunkalteng.com, pernikahan yang rencananya digelar Selasa (28/2/2017) di rumah Demang Kepala Adat Kecamatan Katingan Tengah Isay Judae itu akan mengundang sejumlah pejabat negara.
Mereka antara lain Presiden Joko Widodo, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, dan Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian.
Selain itu, juga terdapat sejumlah nama pejabat di daerah, mulai dari Gubernur Kalteng, Kapolda, Danrem, Ketua DAD, Bupati dan pejabat lainnya.
Nama Kapolres Katingan juga termasuk dalam daftar undangan yang diharapkan kehadirannya.
Terkait daftar undangan tersebut, kapolres tidak membantahnya. Namun dia menyatakan, sejauh ini belum ada informasi rencana kedatangan para pejabat pusat tersebut.
"Sejauh ini saya juga belum ada tuh menerima undangannya. Kalaupun nanti dapat undangan, saya hadir dalam kapasitas tugas pengamanan," timpal Tato Pamungkas.