TRIBUNNEWS.COM, BREBES - Seorang pria yang tidak diketahui identitasnya tertabrak kereta api di Dukuh Pandansari, Desa Kutamendala, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Rabu (1/3/2017) malam pukul 22.00 WIB.
Menurut Kapolsek Tonjong, AKP Misyanto lokasi kejadian tepatnya berada di rel kereta api KM 300+ 7/8 jalur antara Stasiun Linggapura, Brebes-Prupuk Kabupaten Tegal.
"Korban mengalami luka pada kedua kaki, badan hancur, dan kepala pecah. Korban meninggal dunia di TKP," kata Misyanto, Kamis (2/3/2017).
Korban tertabrak KA Gaya Baru Malam 173 tujuan Surabaya-Jakarta dengan nomor lokomotif CC 2010406.
Kereta melintas dari arah timur atau Surabaya menuju barat ke Jakarta.
Baca: Sopir Tiga Pangeran Keponakan Raja Abdullah: Orangnya Ganteng-ganteng Brewokan
Ketika sampai pada KM 300+7/8 masuk Dukuh Pandansari, Desa Kutamendala, Kecamatan Tonjong, Brebes, kereta menabrak seseorang laki-laki yang tidak dikenal.
Seorang warga yang kebetulan melintas di lokasi kejadian melihat tubuh korban. Dengan segera melaporkannya kepadapihak kepolisian.
"Korban tidak memiliki identitas. Diduga tunawisma atau gelandangan," jelasnya.
Menurutnya, korban pada saat berjalan melintasi rel kereta api kurang hati-hati. Sehingga tidak mengetahui adanya kereta yang akan melintas.
Setelah dilakukan pemeriksaan di lokasi kejadian, petugas kepolisian langsung menguburkan jenazah dengan dibantu warga desa setempat.