TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG--Aksi heroik seorang anggota Polresta Palembang, yang berninas dibagain SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) yakni Bripka Adios memang patut diacungkan jempol.
Ini karena tanpa takut ia nekat melawan seorang warga yang mengalami ganguan jiwa di kawasan Jakabaring yang meresahkan warga yakni Pendi (43).
Diketahui aksi perkelahian itu terjadi, ketika ada seorang warga Jalan Gub Bastari yang melapor ke Polresta Palembang, Kamis (2/3), sekitar pukul 18.00, mengatakan, bahwa ada warga bernama Pendi yang meresahkan
warga, dengan membawa parang membuat gaduh.
Menindaklanjuti laporan itu, Bripka Adios yang saat itu piket SPKT, bersama KA SPK, langsung menuju TKP (tempat kejadian perkara), tepatnya di belakang Polresta Palembang.
Tak bisa terelakan lagi, ketika hendak diamankan Pendi menyerang petugas, Bripka Adios langsung melawan Pendi dengan mengunakan kayu.
Tanpa takut, saat Pendi menantang petugas untuk berkelahi sambil mengacungkan parang yang dibawanya. Aksi tegang itu pun sempat terjadi ketika pelaku mencoba ingin melukai Bripka Adios. Pelaku Pendi pun berhasil diamankan.
Naasnya, ketika berhasil diamankan, akibat perkelahian itu, Bripka Adios pun mengalami luka dibagian tangannya akibat terkena senjata tajam.
Sementara, KA SPK, Ipda Muslim membenarkan adanya kejadian itu. Setelah berhasil diamankan, Pendi langsung dibawa ke Polresta Palembang, guna diserahkan ke rumah sakit jiwa.