News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kondisi Halte Trans Musi di Palembang Ancam Keselamatan Penumpang

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan wartawan TribunSumsel.Com, Iswahyudi

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Kondisi sejumlah Halte Trans Musi dari KM 5 hingga KM 12 di Kota Palembang sudah tidak layak. 

Pantauan TribunSumsel.Com, Rabu (31/5/2017), ada beberapa titik halte mengalami rusak parah.

Misalnya, halte Simpang Kades A. Terdapat lubang besar pada lantainya yang langsung berhadapan pada parit. Kondisi itu bisa mengancam keselamatan penumpang bus. 

Lantai keramik di halte Sembaja A, ada yang pecah dan berlubang. Bahkan, lubang itu malah dijadikan tempat pembuangan sampah sehingga menganggu kenyamanan penumpang.

Tak terkecuali di halte Perindustrian. Lubang pada lantainya lebih besar dan langsung mengarah ke parit. Atapnya juga banyak yang lepas.

Dulu halte Trans Musi punya pintu dan seluruhnya ditutup dinding kaca. Sekarang, dinding kaca itu banyak yang sudah pecah.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini