News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Zaskia Sungkar Ingin Beri Ruang di Tokonya untuk UKM Dolly

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Zaskia Sungkar saat berfoto wefie bersama para penggemarnya di Surabaya.

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Zaskia Sungkar tak ingin hanya berbisnis lewat jualan kue berlabel Snowcake di Surabaya.

Istri Irwansyah ini juga melontarkan keinginannya berbagi dengan para aktivis UKM di perkampungan eks lokalisasi Dolly. 

Untuk tahap awal, dia ingin menampung kreasi kuliner di salah satu gerainya yang ada di Jl Jemursari Surabaya.

“Tokoku di sana kan masih cukup luas untuk menampung hasil produksi teman-teman dari Dolly. Untuk sementara produk kuliner dulu, tak menutup kemungkinan nanti juga kerajinan atau bentuk UKM lain,” ucapnya kepada Surya, Selasa (3/10/2017).

Zaskia Sungkar yang malam itu sedang menemui penggemarnya di pujasera Makmu menambahkan pula, keinginan itu tercetus ketika sempat melihat langsung kondisi Dolly sekitar sebulan lalu.

“Aku senang melihat banyak karya yang dihasilkan warga di sana,” ucapnya.

Perempuan kelahiran Jakarta, 22 Desember 1990 ini juga sempat mendapat curahan hati (curhat) dari mantan PSK yang kini berganti pekerjaan menjadi makanan di Dolly.

“Dia bilang, dulu dia bisa dapat Rp 500 ribu semalam, sekarang Rp 500 ribu sebulan. Itu pula yang membuat aku trenyuh dan ingin membantu mereka,” katanya.

Zaskia sadar gerai Snowcake tiap hari banyak dikunjungi penikmat kuliner yang ingin merasakan pastry kreasinya itu.

“Saya harap traffic di tokoku nanti juga bisa membawa keberuntungan buat mereka (warga Dolly),” tandasnya.

Tak hanya di gerai Snowcake di Jl Jemursari. Zaskia juga memberi kesempatan pada warga Dolly untuk menitipkan produk kuliner mereka di gerai Vidi Vini Vici milik Vidi Aldiano yang ada di Jl Diponegoro.

“Kami harap bisa saling bantu buat mengembangkan usaha warga Dolly,” imbuhnya.

Bintang film Harim di Tanah Haram ini meyakini setiap orang punya kesempatan untuk meraih kesuksesan.

Karena itu pula dia ingin memberi peluang pada warga Dolly untuk turut berkembang melalui toko kuenya.

Selain merangkul UKM Dolly, Zaskia juga berniat mengajak fashion designer Surabaya menambah pengalaman dengan melihat pentas Jakarta Fashion Week.

“Saya akan ajak fashion designer Surabaya untuk ke backstage sehingga punya pengalaman lebih mengenai perkembangan fashion di Jakarta,” tegasnya.

Selain temu kangen dengan penggemar, kesempatan malam itu juga digunakan Zaskia untuk mengenalkan produk baru Snowcake yaitu Snowcake Hitam.

“Bedanya yang ini pastry-nya diganti biskuit sehingga tidak mudah berantakan saat makan. Makannya pun bisa pakai garpu,” tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini