News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Lukisan Penderita Autis Vincent Prijadi Purwono Laku Rp 5 Juta

Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rudi dan vincent saat pameran lukisan di acara seminar Enterpreneur yang diadakan yayasan ASA Surabaya.

Vincent memamerkan lukisan kereta api, robot, pemandangan gunung, ikan, dan anjing kesayangannya mocca.

"Lukisan Vincent sudah ada yang laku terjual 5 juta, waktu itu Ia menggambar apel dalam plastik," jelasnya.

Rudi mengatakan, Vincent sangat tertarik dengan kereta api dan stasiun. Vincent betah ketika ia melukis kereta api. "Sampai 6 jam dia betah melukis kereta api," tuturnya.

Kesukaan vincent terhadap perkerta apian dan stasiun muncul, saat Rudi sering mengajak jalan-jalan Vincent menggunakan transportasi kereta.

Rudi mengaku, bahwa vincent hafal betul nama-nama kereta dan stasiun yang pernah disinggahi.

"Nama stasiun di jogja apa dan keretanya apa vincent? Stasiun Tugu dan kereta Sancaka," jawab vincent atas pertanyaan yang dilemparkan Rudi.

Saat ditanya, Vincent mengatakan memang tertarik dengan perkereta apian. Ia sempat menunjukkan Video di laptopnya saat menggambar on the spot di Stasiun Gubeng.

"Ini saya menggambar di Stasiun Gubeng," tutur Vincent.

Selain itu, kecintaannya dengan anjing peliharaan bernama mocca, Vincent juga mengabadikan mocca pada sebuah goresan tinta pada kanvas.

"Ini gambar mocca anjingku," kata Vincent sambil menunjuk lukisan mocca.

Torando Rodina mengatakan, hiburan Vincent saat usai mengerjakan satu lukisan yaitu dengan membawanya ke stasiun Gubeng.

"Reward Vincent hanya pergi ke stasiun untuk melihat kereta dari jauh atau menaikinya, Vincent sangat senang," terang Torando.

Sebagai guru pembimbing Vincent, Torando mengungkapkan, bahwa Vincent ini anaknya mudah untuk diajak belajar. "Selain itu Vincent anaknya penurut," jelasnya.

Rudi mengatakan kedepan Vincent akan mengadakan pameran dan membuka galeri di Citra Land.

Sekaligus Vincent akan memberikan workhshop melukis. "Vincent juga akan join pameran dengan pelukis lain," tandasnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini