Laporan Reporter Tribun Jogja Yudha Kristiawan
TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengkubuwono X berkunjung ke BPPTKG Yogyakarta, siang ini, Kamis (24/25/18).
Kunjungan Sri Sultan kali ini berkaitan dengan aktivitas Gunung Merapi beberapa hari terakhir.
Sebelum menemui awak media, Sri Sultan dipersilahkan masuk ke ruang CCTV BPPTKG Yogyakarta dan menerima penjelasan dari Kepala BPPTKG Yogyakarta Hanik Humaida.
Sekitar 20 menit menerima penjelasan, Sri Sultan memberikan keterangan pada awak media.
Sri Sultan mengimbau, masyarakat terutama yang tinggal dan berada di lokasi yang masuk radius rawan terdampak langsung erupsi untuk tetap tenang namun juga mewaspadai bila sewaktu waktu Merapi erupsi.
"Warga Merapi sudah tahu. Kalau ada yang turun (mengungsi. Red) kita fasilitasi. Namun ada juga yang masih di atas. Masing masing punya rasa takut berbeda," kata Sultan.
Lanjut Sultan, pemerintah berusaha terus memberikan informasi terkini tentang aktivitas Gunung Merapi kepada masyarakat agar masyarakat bisa merespons ketika terjadi erupsi.
"Sekali lagi saya meminta masyarakat untuk tetap tenang namun waspada. Memang setiap letusan tak terjadi begitu saja, ada prosesnya."
"Ini level waspada, kalau leveknya naik masih ada status siaga dan awas. Kita masih pantau, sementara ini kecenderungan menurun," imbuh Sri Sultan.(TRIBUNJOGJA.COM)