News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rencana Wakil Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan untuk Sejahterakan Warga

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Wakil Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan. TRIBUN JABAR/MUHAMMAD SYARIF ABDUSSALAM

TRIBUNNEWS.COM - Aktor Hengky Kurniawan baru saja dilantik sebagai Wakil Bupati Bandung Barat oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Ia sudah punya rencana agar masyarakat Kabupaten Bandung Barat bahagia dan sejahtera, melalui program-program yang berinovasi, penuh kreativitas, dan kolaborasi.

Dalam 100 hari kerja Hengky Kurniawan dan Aa Umbara (Bupati Bandung Barat), kata Hengky melakukan konsolidasi internal di birokrasi pemerintahan, sebagai awal menjaga kenyamanan dalam bekerja.

"Nanti antar satuan perangkat kerja daerah (SKPD) tak saling lempar tanggung jawab dan berjalan masing-masing," katanya di Ngamprah, KBB, Sabtu (22/9/2018).

Selanjutnya, Hengky juga mengaku akan memantau dan mengevaluasi penyelenggaraan pemerintahan para SKPD, seperti masalah pelayanan KTP dengan meminimalisasi praktek percaloan.

"Kami ingin jemput bola dengan memanfaatkan ojek atau kurir menjemput dan mengantar berkas kependudukan dari kecamatan ke pemda," ujarnya.

Hal terdekat di 100 kerja, Hengky Kurniawan menyebut, ingin menata Kantor Pemkab KBB, agar terlihat kekinian, ramah, dan nyaman.

"Jika Kantor Pemkab tertata baik, masyarakat pun bisa ikut menikmati keindahan dan kenyamanannya, bahkan bisa menjadi tempat wisata birokrasi," ucapnya.(*)

Berita ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul "Hengky Kurniawan Ingin Hadirkan Kekompakan Antar Dinas Pemkab KBB"

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini