News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Residivis Bertato Ditangkap Gara-Gara Curi Tiga Kotak Amal

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan Wartawan Banjarmasin Post Nia Kurniawan

TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Berkat aplikasi Siharat dan respon cepat kepolisian pelaku pencurian kotak amal dibekuk, Selasa (25/9) dinihari tadi.

Dipimpin langsung oleh Kasubnit 1 reskrim Aiptu Widodo Budi bersama anggota unit patroli langsung meluncur tangkap pencuri yang pasrah tanpa perlawanan.

Aiptu Widodo Budi menuturkan Pelaku atas nama Hasbianoor (23), warga Kertakhanyar yang mengakui jika sudah curi tiga kotak amal.

Lengan pelaku penuh tato, dia merupakan residivis yang sudah dua kali masuk penjara.

Baca: Pria di Semarang Ini Curi Uang Kotak Amal di Masjid untuk Angsur Cicilan Motor

Total uang yang tersimpan dalam kotak amal yang diambil pelaku sebanyak Rp 2,4 juta.

Kapolres Banjarbaru AKBP Kelana Jaya melalui Kapolsek Banjarbaru Kota Kompol Purbo Rahardjo mengatakan bahwa pelaku termasuk nekat dalam melakukan aksinya karena rumah makan Swarga berdekatan dengan Polsek Banjarbaru Kota.

"Kami akan terus kembangkan, kemungkinan ada TKP lain," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini