TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi di sejumlah wilayah perairan Bali.
Gelombang tinggi air laut hingga akhir tahun diprediksi berpotensi mencapai di atas dua meter.
Adapun pantai yang berpotensi terjadi gelombang tinggi mencapai di atas dua meter, yakni Pantai Kuta, Ungasan, Pecatu, Uluwatu, Nusa Dua, dan Nusa Penida.
"Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang
berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap waspada," demikian imbauan yang disampaikan BBMKG Wilayah III Denpasar dalam keterangan tertulis, Sabtu (29/12/2018).
Namun, pantauan Tribun-Bali.com di Pantai Kuta, aktivitas di sejumlah pantai terutama di pesisir Kuta dan sekitarnya masih tetap berjalan normal sebagaimana biasanya.
Sebagaimana diakui salah satu anggota Balawista Pantai Kuta, Kadek Dwi Adnyana (29).
Meski dalam kurun sepekan ini kondisi angin dan cuaca diakuinya memburuk, namun aktivitas warga pesisir dan wisatawan tetap berjalan normal.
Dwi menjelaskan, peningkatan kecepatan angin ini terjadi sudah dalam sepekan ini dan membuat tinggi gelombang mencapai 1,5 hingga 2 meter.
"Gak tentu juga tapi. Tapi memang anginnya agak kencang jika dibanding hari biasanya, terutama siang hari," terangnya kepada Tribun Bali.com, Sabtu (29/12/2018).