News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ibadah Haji 2019

587 Calon Jemaah Haji di Riau Belum Lunasi BPIH

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

CJH Kloter empat dilepas Bupati Bengkalis Amril Mukminin, Minggu (22/7/2018) subuh. TRIBUN PEKANBARU/NATSIR

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Sebanyak 4.477 calon jemaah haji (CJH) asal Riau sudah melakukan pelunasan pembayaran Biaya Penyelengggaran Ibadah Haji (BPIH) tahun 2019.

Data ini terakhir diperbaharui oleh Kanwil Kemenag Provinsi Riau, Jumat (5/4/2019).

Jika dilihat dari total jumlah CJH asal Riau yang mencapai 5.064 orang jemaah.

Hingga saat ini setidaknya masih tersisa 587 orang jemaah lagi yang belum melakukan pelunasan pembayaran BPIH tahun 2019.

"Kalau kita lihat dari persentase, sudah 88,4 persen yang sudah melakukan pelunasan BPIH," kata Kasi Pendaftaran dan Dokumen Haji, Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh, Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Riau, Suhardi HS, Minggu (7/4/2019).

Dari 12 kabupaten kota di Riau CJH asal Kabupaten Meranti yang paling besar persentasenya dalam melakukan pelunasan pembayaran BPIH.

Dimana CJH asal Kabupaten Meranti sebanyak 77 dan yang sudah melakukan pelunasan sebanyak 76 orang.

Artinya hanya tinggal 1 jemaah lagi yang belum.

Baca: Misteri Pelaku Pembunuhan dan Mutilasi Guru Budi Hartanto Mulai Terkuak, Diduga Orang Dekat Korban

Sedangkan yang paling banyak CJH-nya yang belum melakukan pelunasan adalah CJH asal Kota Pekanbaru.

Dari 1.179 orang CJH, yang sudah melakukan pelunasan sebanyak 1.014 orang.

Tersisa 165 orang lagi yang belum melakukan pelunasan pembayaran BPIH.

"Kami imbau kepada jemaah yang belum melakukan pelunasan segera melunasi. Karena untuk tahap 1 ini, batas waktunya sampai tanggal 15 April," ujarnya.

Sebelumnya Komisi VIII DPR RI bersama pemerintah sudah mengesahkan BPIH secara nasional tahun 2019.

Jemaah haji membayar biaya operasional rata-rata Rp 35.235.602. Angka ini sama dengan BPIH nasional pada 2018 lalu.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini