TRIBUNJABAR.ID, BANGKA - Seorang oknum polisi mengamuk, seret bocah SD hingga keluar kelas.
Kejadian oknum polisi mengamuk terjadi di TPA Al Istiqomah.
Oknum polisi berinisial Jam itu berdinas di Polres Bangak Selatan.
Dia yang dikuasai amarah, datang ke sekolah, langsung masuk ke kelas dan mencari DI (9), bocah yang disebut-sebut memukul putrinya (Ai).
Bocah itu ketakutan dan tak bisa melawan. DI hanya menangis.
"Mana ayah kamu! Mana ayah kamu!" ujar Ustazah Helni menirukan perkataan Jam, oknum anggota Polres Basel, seraya mengangkat leher DI (9) pelajar TPA Al Istiqomah di kawasan Perumnas guru AMD Toboali, Bangka Selatan, Rabu (17/7/2019) lalu.
• Polisi Sudah Mengamankan Pelaku Pemukulan Sopir Online yang Dipukul Hari Minggu di Garut
Tak puas hanya memarahi, Jam kemudian menyeret DI hingga ke halaman sekolah.
Padahal hari itu anak-anak sedang belajar. Jam meluapkan amarahnya setelah mendapat laporan putrinya Ai (9) menjadi korban pemukulan teman satu kelasnya DI.
Kejadian tersebut membuat rekan serta ustazah di TPA Al Istiqomah histeris.
Mereka berupaya melerai dan merebut DI dari pelukan sang oknum Polisi tersebut.
Amarah Jam, baru berhenti setelah Ustaza Eva, Halimah, dan Yuli, melabraknya di parkiran.
Ustazah Helni, mengatakan penganiayaan yang dilakukan oknum anggota Polres Basel itu terjadi, Rabu (17/7/2019) sekira pukul 16.00 WIB.
• Terungkap, Identitas Pria di Video Pemukulan Anggota Brimob, Dia Penyuplai Batu untuk Pendemo
Kala itu, dirinya tengah mengajar. Tiba tiba Jam, datang dan melabrak Di.
Tindakan spontanitas itu membuat Helni tak mampu berbuat banyak.