TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Belum lama ini viral di media sosial cerita anak umur 4,5 tahun ditemukan lintah di dalam hidungnya.
Anak tersebut bernama Adhiyatsa Hamizan Eka Putra, warga Gondang RT 01 RW 02 Manahan, Banjarsari, Kota Solo.
Kejadian ini diketahui awalnya saat hidung anaknya selama setengah bulan ini mengeluarkan darah.
"Saya periksakan anak saya ke Puskesmas, katanya cuma kecapaian dan panas dalam," papar Setyo Pudji Rahardjo yang akrab dipanggil Pudji, Sabtu (31/8/2019).
Namun, setelah dari Puskesmas ternyata kondisi anaknya tetap sama saja dan akhirnya ada keluarga yang memberitahu kemungkinan ada lintah di hidung.
Mengetahui hal tersebut akhirnya Pudji bersama istrinya Eka Akto Susana membawa Adhiyatsa Hamizan Eka Putra (4,5) ke RSUD Dr Moewardi pada 28 Agustus 2019 kemarin.
"Ternyata benar ada lintah di dalam hidungnya," kata Setyo.
"Saya juga kaget dengan peristiwa itu karena enggak menyangka ada lintah dan bisa berkembang di tubuh anak saya," lanjutnya.
"Cerita itu akhirnya saya posting di Facebook dan banyak tanggapan dari netizen," terang Setyo dihubungi TribunSolo.com, Sabtu (31/8/2019).
Setyo menduga lintah tersebut, masuk saat berbentuk telur ke tubuh anaknya.
Cerita tentang anaknya ini bukan dimaksudkan untuk mencari ketenaran.
Setyo mengaku ingin membagikan informasi pada masyarakat saja soal ini.
"Kita ingin untuk pelajaran saja ini kejadian ini," terang Setyo. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Viral Kisah Bocah 4,5 Tahun di Banjarsari Solo Mimisan Setengah Bulan, Ternyata Ada Lintah di Hidung