TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Dua orang pencuri beraksi di sawah yang berada di Desa Umbulmartani Kecamatan Ngemplak, Sleman, Minggu (1/9/2019) malam.
Keduanya kepergok warga tengah mencuri cabai.
Kapolsek Ngemplak Kompol Wiwik Haritulasmi mengatakan pihaknya belum mendapatkan laporan resmi dari warga atas kejadian itu.
Namun dari kepolisian sendiri telah mendatangi lokasi kejadian begitu mendapatkan informasi adanya dugaan pencurian tersebut.
Petugas juga telah meminta keterangan korban dan saksi di lokasi kejadian.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, korban yakni Subronto (64) saat itu tengah mengecek sawah yang ditanami cabai miliknya.
Baca: Pembantu Pria Perkosa Anak Gadis Majikan, Lumpuhkan Korban Dengan Cabai Lalu Disekap
Pada sekitar pukul 19.20, ia melihat ada dua orang tak dikenal tengah memetiki cabai dengan menggunakan senter.
"Melihat itu, korban meminta bantuan warga. Karena aksinya kepergok, pelaku kabur melarikan diri," jelasny pada Tribunjogja.com.
Saat dilakukan penyisiran ternyata di sawah tersebut tertinggal sepeda motor tanpa pelat nomor.
Diduga motor tersebut digunakan pelaku untuk mendatangi lokasi kejadian, dan ditinggalkan oleh pelaku setelah kepergok warga.
"Selain itu, petugas juga menemukan cabai yang sudah terpetik di dalam kantong plastik. Kira-kira beratnya 5 kg. Juga ditemukan sepasang sandal jepit," bebernya.
Saat itu memang keadaan lingkungan minin penerangan.
Baca: Gebrakan PSS Sleman, Jadi Tim Promosi Terbaik hingga Paruh Musim Liga 1 2019
Sedangkan dari informasi dari korban saat dimintai keterangan, ia melihat pelaku berjumlah dua orang.
Masing-masing mengenakan kaus berwarna merah dan hitam.