TRIBUNNEWS.COM - Sempat viral di media sosial Facebook video aksi heroik Kapolsek Cempa Iptu Akbar yang bersimpuh demi melindungi penambang dari amukan massa yang membawa golok di Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan.
Kini Iptu Akbar akan mendapat penghargaan atas tindakannya yang begitu berani melindungi warga.
Diketahui, Iptu Akbar sudah menyelamatkan nyawa seorang penambang dengan aksi heroiknya itu.
Dalam video unggahan kanal YouTube Tribunnews.com, Senin (11/11/2019), tampak seorang penambang sudah tergeletak di tanah di antara pohon pisang.
Baca: VIRAL Video Polisi Bersimpuh untuk Selamatkan Pekerja Tambang yang Hampir Ditebas, Buat Massa Luluh
Baca: Cerita Kapolsek Iptu Akbar yang Rela Bersimpuh di Depan Massa Bersenjata, hingga Selamatkan Nyawa
Iptu Akbar yang berseragam berjongkok bersimpuh memohon kepada warga yang mengamuk agar menghentikan aksi anarkisnya.
Terdengar warga yang membawa senjata berteriak-teriak seperti hendak menghakimi penambang.
Namun Iptu Akbar terus memohon kepada warga agar tenang dan mengasihani si penambang yang sudah babak belur.
Bahkan Iptu Akbar sampai merapatkan kedua telapak tangan sembari memohon belas kasihan.
Tampak warga semakin banyak yang berkerumun dalam peristiwa itu.
Dikutip Tribunnews.com dari Kompas.com, Selasa (12/11/2019), Iptu Akbar menjelaskan bahwa massa tengah mengelar aksi menolak tambang ilegal di Pinrang.
"Saat itu, puluhan warga menolak tambang ilegal, dilakukan dengan aksi demo. Saat itu warga tersulut emosi," terang Iptu Akbar.
Iptu Akbar menceritakan massa yang sudah memukuli korban yang merupakan pekerja tambang.
Pekerja tambang itu sempat berhasil kabur hingga membuat massa semakin emosi dan menghunuskan golok serta parang sambil mengejarnya.
Korban kemudian terjatuh dan massa hendak menebas korban yang tak berdaya hingga Iptu Akbar menyelamatkannya.