Saat memasuki musim penghujan seperti saat ini, Farizal membeberkan menjadi musim ideal bagi menetasnya telur-telur kobra.
Munculnya banyak ular kobra salah satunya karena induk kobra jika bertelur bisa mencapai 12-20 butir telur.
Telur-telur tersebut akan menetas dalam rentang waktu 3-4 bulan.
Telur kobra tersebut memang tidak diletakkan di sarang layaknya telur pada umumnya tapi biasanya diletakkan di atas tanah.
Selain itu juga di lubang-lubang, atau di bawah serasah atau tumpukan ranting/sampah.
Untuk menetaskan telurnya, induk kobra membutuhkan suhu yang lembab.
Sehingga tumpukan daun dan ranting saat musim penghujan jadi tempat yang pas bagi induk ular kobra untuk menetaskan telur-telurnya.