News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Berita Viral

Viral Soal Mata Pelajaran Menyebut Ganjar Tidak Pernah Salat, Ini Reaksi Ganjar Pranowo

Penulis: Daryono
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berpose usai wawancara khusus dengan Tribun Network di kantor Tribun Network, Jakarta Pusat, Rabu (12/8/2020). Ganjar bereaksi soal viral soal yang menuliskan Ganjar tidak salat dan tidak kurban.

TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memberi tanggapan tentang viral soal mata pelajaran di sebuah buku yang menggunakan nama mirip dengan nama dirinya. 

Dalam soal tersebut, Ganjar disebut tidak pernah bersyukur, tidak pernah salat meski beragama Islam dan juga tidak berkurban.

Soal itu muncul dalam buku pendamping pelajaran berjudul Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti terbitan PT Tiga Serangkai.

Foto dari soal itu viral di media sosial.

Baca juga: POPULER Nasional: Pengamat Kritisi Kepopuleran Demokrat dan AHY | Buku Soal Nama Ganjar Jarang Salat

Secara lengkap, soal itu berbunyi sebagai berikut:

"Meskipun sudah mendapatkan rezeki yang banyak, Pak Ganjar tidak pernah bersyukur. Sebagai orang Islam, ia pun tidak pernah melaksanakan salat. Pak Ganjar termasuk orang yang....

a. Beruntung

b. Beriman

c. Bangkrut

d. Rugi"

Viral soal buku pelajaran yang menyebut nama ganjar tidak bersyukur dan jarang salat. (istimewa)

Terkait viralnya soal yang menyinggung nama Pak Ganjar itu, Ganjar Pranowo mengaku sempat kaget saat diberitahu tentang adanya soal tersebut.

Ganjar menyatakan akan terlebih dahulu melakukan konfirmasi tentang siapa yang menulis dan apa motif dari soal itu.

"Buku dari Tiga Serangkai itu, ya? Saya sih nanti biar dicek temen-temen untuk klarifikasi dulu saja siapa yang nulis, benar tidak, motifnya apa. Biar tidak jadi keributan," kata Ganjar, Selasa (9/2/2021) dikutip dari Kompas.com.

Ganjar menyatakan, ia tidak tahu apakah soal itu dikaitkan dengan persoalan politik atau tidak.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini