"Dari jauh tukang sayur tersebut melihat kaki korban sudah bersimbah darah di dapur kamar korban. Karena panik tukang sayur tersebut langsung lari ke rumah saya," kata Putri.
"Setelah korban datang ke rumah dan menceritakan kejadian yang ia lihat. Saya dan ibu saya langsung datangi lokasi kejadian, sambungnya.
Putri mengatakan memang benar, ketika dirinya sampai di lokasi kejadian, warga sudah ramai di depan kamar kos korban.
"Tak lama kemudian polisi datang dan melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Mobil jenazah langsung membawa mayat korban ke RSUD Bob Bazar," ujarnya.
Akibat luka sayat di leher
Berdasarkan hasil visum luar, ada luka sayatan senjata tajam di tubuh korban.
Kaur Inafis Polres Lampung Selatan Bripka Iedrus Hasby mengatakan luka sayatan senjata tajam tersebut berada di leher korban.
"Sementara dari hasil visum luar, korban meninggal dunia akibat luka sayatan senjata tajam di bagian leher," kata Iedrus.
"Luka sayaran tersebut cukup panjang, hingga menyebabkan leher korban nyaris terputus," sambungnya.
Iedrus mengungkapkan tidak ditemukan luka lain selain luka sayatan di bagian leher korban.
"Kami juga sedang memeriksa barang-barang korban yang diamankan dari lokasi kejadian. Seperti botol minuman keras dan beberapa barang bukti lainnya," ujarnya.
Penulis: joeviter muhammad
Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Seusai Kencan Pria Asal Lampung Timur Bunuh Teman Wanitanya karena Tidak Cocok Harga