News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Misteri Kerangka Manusia di Bireuen, Ditemukan Warga saat Cari Kayu Bakar, Ini Penjelasan Polisi

Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Warga Desa Padang Kasab, Kecamatan Peulimbang, Kabupaten Bireuen, Senin (6/9/2021) menemukan kerangka manusia tanpa identitas di kebun desa tersebut.

TRIBUNNEWS.COM - Penemuan kerangka manusia menghebohkan warga Kabupaten Bireuen, Aceh.

Korban yang diperkirakan berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan secara tidak sengaja oleh warga.

Saat itu,seorang ibu rumah tangga, warga Desa Padang Kasab, Kecamatan Peulimbang, Kabupaten Bireuen sedang mencari kayu bakar.

Kemudian ia dikagetkan dengan keberadaan kerangka manusia yang tertutup tertutup daun kelapa kering.

Baca juga: Pamit Liburan, Pemuda Asal Korea Ternyata Diculik & Dibunuh, Kerangkanya Ditemukan 3 Tahun Kemudian

Kaur Identifikasi Polres Bireuen, Aipda Azrul Aswan membenarkan kejadian ini.

Ia menyebut, kerangka ditemukan di salah satu kebun di desa tersebut dalam kondisi , Senin (6/9/2021) sekitar pukul 13.20 WIB WIB.

Informasi diperoleh Serambinews.com, saat itu, seorang ibu rumah tangga mencari kayu bakar, kemudian saat mengangkat pelepah daun kepala sangat terkejut melihat ada kerangka mayat.

Temuannya itu pun dilaporkan ke Pol Subsektor Peulimbang, Polsek Jeunieb serta Polres Bireuen.

Saat ini, kerangka mayat diperkirakan laki-laki itu masih di ruang jenazah Rumah Sakit Umum Daerah atau RSUD dr Fauziah Bireuen.

Baca juga: Pencari Rumput Temukan Kerangka Manusia di Rumah Kosong di Percut Seituan

Kaur Identifikasi Satreskrim Polres Bireuen, Aipda Azrul Aswan dan anggota melakukan olah TKP temuan kerangka mayat laki-laki di kebun kelapa Gampong Padang Kasab Peulimbang, Bireuen (Dok Polres Bireuen )

Berdasarkan hasil identifikasi tim Polres Bireuen sebagaimana perintah Kapolres Bireuen, ada sejumlah barang bukti yang mungkin bisa menjadi petunjuk tentang identitas korban.

Azrul menyebutkan, barang bukti yang kemungkinan bisa jadi petunjuk itu, yakni satu baju kaos lengan panjang merek Valcom warna hijau, celana kain panjang warna krem merek Jolocas.

Terakhir, celana dalam atau CD merek Codigo warna biru.

"Sedangkan celana panjang tidak jelas warnanya lagi," ujar Asrul kepada Serambinews.com, pukul 21.00 WIB, Senin (6/9/2021).

Asrul menambahkan kerangka mayat saat ditemukan sebagian sudah berserakan.

Korban diperkirakan sudah tiga atau empat minggu lalu meninggal dunia.

Baca juga: Temuan Kerangka Manusia Terpisah Tiga Bagian di Sukoharjo, Korban Hilang 1 Tahun Lebih

Kaur Identifikasi Polres Bireuen ini menambahkan kemungkinan besar, kerangka mayat ini bukan warga Peulimbang atau sekitarnya.

Pasalnya, banyak warga yang datang melihat mengaku tak kenal dan yang lebih penting tak ada laporan kehilangan di kawasan itu akhir-akhir ini.

"Selain pengembangan lapangan, tim juga menelusuri laporan laporan orang hilang atau pergi tanpa jelas keberadaannya saat ini," ujar Asrul.

Hingga kini identitas dari kerangka manusia tersebut masih misteri.

Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Ini Baju, Celana, dan CD Kerangka Mayat tanpa Identitas di Peulimbang, Perkiraan bukan Warga Sekitar

Berita lainnya seputar kasus penemuan kerangka manusia.

(SerambiNews.com/Yusmandin Idris)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini