News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Total 14 Warga Jawa Barat Terkonfirmasi Omicron, Ridwan Kamil Imbau Masyarakat Tetap Waspada

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Dalam artikel mengulas tentang perkembangan kasus Omicron di wilayah Jawa Barat.

TRIBUNNEWS.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut ada 14 warganya terkonfirmasi Covid-19 varian Omicron.

Kini, pasien kasus Omicron sedang dikarantina di Jakarta dan Bandung.

Dari 14 orang, sepuluh warga di antaranya di Wisma Atlet Jakarta dan empat lainnya di RSUD Al Ihsan Kabupaten Bandung.

"Ada 10 orang yang terdeteksi di bandara, dan sekarang sedang menjalani karantina dan 4 orang terduga ada di Kabupaten Bandung."

"Ini yang sedang kita lacak. Tapi kita yakinkan, kasus Omicron ini datang dari perjalanan luar negeri," kata Ridwan Kamil, dikutip Tribunnews.com dari Jabarprov.go.id, Rabu (12/1/2022).

Baca juga: Kemenkes Kerjasama dengan 17 Platform Telemedicine untuk Pasien Covid-19, Ini Daftarnya

Meski demikian, Gubernur Jabar ini menyebut, kondisi di wilayahnya masih aman terkendali.

"Masih aman terkendali," kata Ridwan Kamil saat meninjau operasi pasar di Kantor Kecamatan Bekasi Selatan, Selasa (11/1/2022).

Ridwan Kamil pun meminta seluruh masyarakat waspada terhadap penyebaran Covid-19 varian omicron.

"Jadi kita perlu tetap waspada, tapi jangan terlalu khawatir."

"Mudah-mudahan dengan kewaspadaan kita, Omicron bisa kita kendalikan lebih baik lagi,"  ucapnya. 

Baca juga: WHO: Lebih dari 50 Persen Orang Eropa Akan Terinfeksi Omicron Dua Bulan Mendatang

Kondisi 4 Pasien Omicron di Bandung

Dikutip dari TribunJabar.id, tercatat sudah ada 4 kasus pasien Omicron di Kabupaten Bandung.

Saat ini, mereka dirawat di RSUD Al Ihsan, Kabupaten Bandung.

Direktur RSUD AL Ihsan, Dewi Basmala, mengatakan keempat pasien tersebut dirawat di ruang rawat inap dengan kategori kuning, artinya masih terkendali.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini