Kepanikan korban makin tak terkendali ketika motornya tak bisa bergerak. Namun, di saat akan berusaha melompat, KA sudah keburu menyeruduk motornya.
Akibatnya, korban bersama motornya terlempar bak terbang sejauh 3 meter. Lalu tubuhnya jatuh tergeletak di sebelah Selatan bantalan rel.
Sedangkan sepeda motornya rusak parah, bahkan nyaris tinggal kerangkanya. "Motornya rusak parah karena selain tertabrak juga terseret di atas bantalan rel," ungkapnya.
Kecelakaan itu membuat warga gempar. Seketika mereka berdatangan untuk menolong korban. Termasuk kru KA juga ikut mengevakuasi korban begitu KA berhenti sesaat setelah kecelakaan itu.
Namun yang membuat warga heran, korban hanya pingsan meski terluka parah. "Jarak TKP dengan rumah korban itu hanya sekitar 3 KM sehingga keluarganya deengan cepat bisa dihubungi," pungkasnya.
Penulis: Imam Taufiq | Editor: Deddy Humana | Sumber: Surya