TRIBUNNEWS.COM - Berikut prakiraan cuaca Surabaya dan cuaca Jawa Timur, Selasa (16/8/2022).
Data yang dikutip dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), cuaca Surabaya cerah berawan, (16/8/2022).
Bagaimana dengan cuaca Jatim? Informasi selengkapnya, simak uraiannya seperti dilansir bmkg.go.id.
Pada pagi sampai siang, Surabaya akan cerah berawan dengan suhu 25 sampai 30 derajat celcius.
Siang hingga sore hari cuaca di Kota Pahlawan berawan dengan suhu 30 derajat celcius.
Baca juga: Prakiraan Cuaca Jawa Barat Selasa, 16 Agustus 2022: Terjadi Hujan di Bandung pada Siang Hari
Ketika malam kembali cerah dengan suhu 28 derajat celcius.
Besok Kota Surabaya diprakirakan dengan kelembapan 65 hingga 95 persen.
Cuaca Jawa Timur
Sedangkan, cuaca di Jawa Timur besok bervariasi yaitu cerah, berawan, kabut, hingga hujan ringan.
Diprakirakan tidak ada hujan yang melanda kawasan Jatim pada pagi hari.
Tetapi, pagi hari Kabupaten Blitar diprakirakan berkabut dengan suhu 23 derajat celcius dengan kelembapan 85 persen.
Baca juga: Prakiraan Cuaca DKI Jakarta Besok Selasa 16 Agustus 2022, BMKG: Waspada Hujan Disertai Angin Kencang
Sore hari mulai dilanda hujan ringan di daerah Kabupaten Bojonegoro dan Kabupaten Sidoarjo dengan suhu 30 derajat celcius.
Selain itu, daerah Malang, Madiun, Ponorogo, Kediri, Banyuwangi, Kediri dan Lamongan cerah berawan ketika siang hari.
(Tribunnews.com/Pondra Puger)