TRIBUNNEWS.COM - Pemuda berinisial MAH (21) menjadi tersangka karena diduga membantu hacker Bjorka untuk membuat channel Telegram.
Pemuda asal Madiun, Jawa Timur, itu sehari-harinya berjualan es.
Pada Rabu (14/9/2022), MAH diamankan polisi terkait hacker Bjorka.
MAH lalu dipulangkan ke rumahnya di Dusun Mawatsari, Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun, Jumat (16/9/2022).
Juru Bicara Divisi Humas Polri, Kombes Ade Yaya Suryana, menjelaskan peran MAH adalah menyiapkan channel Telegram bernama Bjorkanism.
"Jadi timsus telah melakukan beberapa upaya dan berhasil mengamankan tersangka inisial MAH."
"Sekarang MAH statusnya tersangka dan diproses oleh timsus," ujarnya dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat, dilansir Tribunnews.com.
"Peran tersangka merupakan bagian dari kelompok Bjorka yang berperan sebagai penyedia channel Telegram dengan nama channel Bjorkanism."
"Selanjutnya channel Telegram tersebut digunakan untuk meng-upload informasi yang berada pada breadshet," terang Ade.
Lalu, bagaimana kronologi MAH membantu Bjorka?
MAH mengaku sejak awal memang mengagumi Bjorka.
Ia pun masuk ke dalam grup Telegram Bjorka.
"Memang nge-fans, penasaran juga, tapi sekarang sudah tidak terlalu nge-fans seperti sebelumnya," ungkapnya, Sabtu (17/9/2022), dikutip dari TribunJatim.com.
Baca juga: Polri Diminta Tangkap Dulu Hacker Bjorka Sebelum Tetapkan Pemuda di Madiun MAH Jadi Tersangka
Dalam grup privat tersebut, terdapat beberapa informasi terkait Bjorka termasuk data yang diretas dan pernyataan Bjorka lainnya.