"Jadi, kejadian masih melaksanakan salat, sempat terasa getaran seperti gempa bumi," ungkap Amin, dikutip dari TribunJogja.com.
Amin mengatakan bahwa setelah mendengar suara ledakan, dirinya tidak langsung pulang ke rumah namun tetap melanjutkan salat tarawih sampai selesai.
Baca juga: Istri Muhfid Sempat Naik ke Lantai Dua Rumahnya Sebelum Terjadi Ledakan yang Menewaskan Sang Suami
Setelah menyelesaikan salat tarawih, dirinya pulang ke rumah dan terkejut melihat rumahnya yang hancur terkena ledakan.
"Ya, saya dengan keluarga tetap lanjut salat sampai selesai, Lalu pulang ke rumah sudah mendapati rumah rusak yaitu bagian depan rumah, atapnya roboh, dinding juga runtuh."
"Untuk korban jiwa atau luka dari keluarga saya, Alhamdulillah tidak ada, karena kebetulan semua lagi salat tarawih di masjid," terangnya.
5. Identitas korban
Akibat ledakan ini, Muhfid sebagai pemilik rumah yang sedang meracik obat mercon meninggal dunia.
Selain itu, tiga orang lainnya mengalami luka-kuka.
Tiga orang yang mengalami luka-luka itu yakn Nurhayah (41), Naela Janur (17) dan Nailatul (18).
Ketiga korban luka saat ini telah dirujuk ke RSUD Magelang untuk mendapat perawatan.
Adapun rumah yang rusak berat akibat ledakan tersebut yakni milik korban tewas Mufid.
Adapula empat rumah lagi juga mengalami kerusakan yang berat.
Sedangkan enam rumah lainnya diketahui hanya rusak ringan.
(Tribunnews.com/Daryono/Ifan Risky) (TribunJogja/Nanda Sagita Ginting)