Anak Tukang Parkir Buka Suara
Sementara itu, anak tukang parkir dalam video, Annisa Primasuci dengan akun @primannisaa buka suara.
Annisa tidak menyangka ayahnya menjadi korban kekerasan dan merasa sakit hati.
"Enggak nyangka banget ditampar sekencang itu! Siapa sih yang enggak sakit hati lihat orang tua sendiri ditampar orang lain kaya gitu?," ungkap Annisa dalam Instagram story miliknya dikutip pada Senin (21/8/2023).
Ia pun berterima kasih kepada perekam video karena berkat rekaman itu kasus tersebut bisa terangkat.
Baca juga: Viral Oknum TNI di Palembang Mengamuk Bawa Parang, Diduga Kesal Dengar Musik saat Warga Lomba 17-an
"Dan terima kasih sama yang udah rekam dan sebar video itu sehingga sekarang viral," katanya.
"Makasih banyak banget banget sama kekuatan netizen yang budiman," sambungnya.
Lebih lanjut, Annisa mengatakan ayahnya kini sudah berusia 50 tahun.
"Papa aku lansia usianya 50 tahun lebih dan bisa-bisanya anak kecil di bawah papa aku berlaku kasar," tegasnya.
Selain itu, Annisa juga berterima kasih kepada Ahmad Sahroni yang turut mengunggah video tersebut.
Annisa mengaku pertama kali mengetahui kejadian itu dari akun Instagram anggota DPR RI tersebut.
"Terima kasih sebelumnya untuk bapak @ahmadsahroni88," kata Annisa.
"Kalau saya enggak lihat video yang bapak viralkan melalui postingan ini, saya tidak akan pernah tahu kejadian sesungguhnya seperti apa kerasnya tamparan oknum tersebut," sambungnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Viral Video Tukang Parkir di Bandung Dipukul Pria Bercelana Loreng, Anaknya Merasa Sakit Hati