TRIBUNNEWS.COM - Beredar video seorang Warga Negara Asing (WNA) berlumuran darah diduga karena berkelahi dengan security sebuah beach club ternama di Canggu, Bali.
Pekelahian tersebut terjadi pada Senin (23/10/2023) lalu.
Berdasarkan hasil penelusuran, perkelahian terjadi karena WNA memukul security terlebih dahulu.
Security berniat memberikanteguran dan pemesanan taksi online.
Keributan kemudian berlanjut hingga di Jalan utama pantai Berawa, Tibubeneng Badung.
Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono membenarkan peristiwa tersebut.
Baca juga: WNA di Pesisir Selatan Lakukan Penipuan, Korban: Minta Tukar Uang
Ia menyatakan yang terlibat keributan yakni dua security berinisial MAS (29) dan H (29).
Sedangkan dua WNA yang diketahui asal Australia berinisial MJS (32) dan MM (39).
Mereka sama-sama WN Australia dan tinggal di salah satu hotel di Seminyak, Badung.
"Iya keributan terjadi senin malam, antara security dan WNA pengunjung beach club," ujarnya Rabu 25 Oktober 2023.
Teguh menjelaskan awalnya salah satu WNA seusai berkunjung di beach club tersebut meminta bantuan kepada security beach club tersebut dengan inisial MAS untuk mencarikan taksi online.
Tidak lama salah seorang WNA lainnya datang mengendarai motor bermaksud keluar area beach club tersebut.
Baca juga: Lagi-lagi WNA Berulah di Bali, Pria Tanpa Busana yang Meditasi di Pura Kini Diburu Imigrasi Denpasar
Namun WNA itu salah jalan hingga ditegur oleh MAS.
"Karena tidak terima ditegur, lalu WNA tersebut marah-marah, kemudian mendorong MAS dengan tangannya," ujar Teguh
Adu mulut hingga keributan pun terjadi, Salah satu WNA memukul H yang tak lain security beach club tersebut dan merupakan teman MAS.
Setelah memukul, kedua WNA itu pun kabur dengan menaiki taksi online.
"Security berinisial MAS berteriak bahwa sudah dipukul oleh WNA tersebut sehingga security yang lain ikut mengejar dan hingga terjadi gesekan hingga kekerasan," jelasnya sembari mengayakan kejadian itu pun sampai ke jalan raya.
Khawatir situasi makin runyam, salah satu security pun menghubungi Polsek Kuta Utara sekitar 22.19 Wita.
Baca juga: Fakta WNA Pelaku Pembunuhan Mertua di Banjar, Kenal Istri Lewat FB, Tak Bisa Bahasa Indonesia
Teguh tidak memungkiri sempat terjadi kekerasan oleh sejumlah security terhadap kedua WNA tersebut.
"Kejadian diperkirakan terjadi pada 21.42. Namun saat dilaporkan, tim UKL Polsek Kuta Utara sudah mengamankan kedua WNA itu untuk berobat," ucapnya.
Teguh menyebut kasus itu masih dalam penyelidiakan.
Pasalnya kedua belah pihak tidak ada yang melaporkan ke Polsek Kuta Utara.
"Sampai saat ini dua WNA tersebut belum buat laporan. Namun kami sudah buat laporan agar kasusnya diselidiki lebih lanjut," imbuhnya.
Dalam video berdurasi 27 detik itu, terlihat WNA berbadan gempal dihajar ramai-ramai dengan menggunakan tongkat.
Baca juga: WNA Asal Amerika Ditangkap Polisi Karena Membunuh Mertuanya di Banjar
WNA yang mengenakan baju putih dengan celana pendek itu pun sampai berlumuran darah, menangkis pukulan dari sejumlah orang yang mengenakan seragam dari beach club.
WNA tersebut terus menghindar hingga masuk ke dalam mobil.
Namun teman WNA itu yang berda dekat mobil juga dihajar. WNA yang mengenakan baju hitam dengan celana pendek hijau itu pun juga dipukul dengan menggunakan tongkat.
Tidak hanya itu, security juga terlihat memukul dengan tangan kanan pada bagian wajahnya.
Artikel ini telah tayang di TribunBali.com dengan judul Dua WNA Ribut dengan Security Beach Club Berasal dari Australia, Begini Penjelasan Polisi