Dalam keterangan yang disampaikan kepada dirinya, beber Mirza, Umar Hajad dipastikan hilang dan diduga menjadi korban keganasan buaya di kawasan sungai itu.
Lokasi penemuan bagian tubuh diduga milik Umar Hajad itu sekitar 1 kilometer, dari lokasi dikabarkan hilangnya korban.
"Ditemukan jauh dari lokasi kejadian awal, lebih kurang 1 km arah perkebunan sawit warga Lhok Boat," sambungnya.
Kondisi bagian tubuh yang diduga kaki tersebut ditemukan dalam keadaan yang sudah mulai membusuk.
"Yang ditemukan itu kaki dari jari sampai paha, kondisi saat ditemukan sudah mulai membusuk," tutupnya. (*)
Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Viral, Video Mayat Ditemukan dalam Perut Buaya, Disebut-sebut di Aceh Jaya, Ini Kata Ketua Tim SAR,