TRIBUNNEWS.COM, KENDARI - Seorang ibu tiri berinisial GK (32) dan JHN (19) ditangkap usai kedapatan membawa sabu seberat satu kilogram di Bandara Haluoleo Kendari, Sulawesi Tenggara, Minggu (25/2/2024).
Keduanya menumpangi pesawat Super Ait Jet rute Jakarta-Kendari.
Saat diperiksa petugas, benar keduanya membawa masing-masing 500 gram sabu yang disimpan dalam sachet bening putih.
Baca juga: Tahanan Narkoba Polda Kalsel Diduga Dianiaya Petugas hingga Patah Kaki
Sumber TribunnewsSultra.com mengatakan keduanya tiba di Bandara Haluoleo sekitar pukul 15.18 Wita.
Tujuh menit kemudian, keduanya mengantre mengambil barang bawaan.
Setelah mengambil barang, tujuh petugas BNNP Sultra langsung mengadang keduanya dan membawanya ke Ruangan Aviation Security (Avsec).
Usai dilakukan pemeriksaan ditemukan barang bukti 10 bungkus sabu dengan berat satu kilogram.
"Lalu sekira pukul 16.20 Wita, terduga kurir narkoba meninggalkan Bandara Haluoleo menuju Kantor BNNP Sultra," ujarnya, Minggu (25/2/2024).
Kata dia, kedua wanita yang ditangkap tersebut merupakan anak dan ibu tiri.
"Kurir GK merupakan ibu tiri dari JHN," ujarnya.
Baca juga: Oknum Polrestabes Medan Terlibat Kasus Peredaran Narkoba, Ditangkap di Tempat Hiburan Malam
Disuruh ayah
Sumber TribunnewsSultra.com yang enggan disebutkan namanya mengatakan berdasarkan keterangan JHN mengaku sabu tersebut dibawa atas arahan ayahnya.
"JHN mengaku yang menyuruh untuk membawa barang adalah ayah kandungnya berinisial AA," ujarnya saat dikonfirmasi TribunnewsSultra.com, Minggu (25/2/2024).
Penulis: Sugi Hartono
Artikel ini telah tayang di TribunnewsSultra.com dengan judul Ternyata Sosok Anak dan Ibu Tiri Bawa 1 Kg Sabu di Bandara Haluoleo Kendari, Disuruh Ayah dari Rutan