Laporan Wartawan Tribunnews.com Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU - Sebanyak 24 tim dari kabupaten dan kota di Provinsi Riau mengikuti turnamen Bola Voli Kapolda Riau Cup 2024 yang berlangsung di Gedung Olahraga Gelanggang Remaja Pekanbaru, Rabu (3/7/2024).
Turnamen ini dibuka oleh Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal dan dihadiri oleh Pj Gubernur Riau, Forkopimda Provinsi Riau, Ketua Umum KONI Provinsi Riau, Pejabat Utama Polda Riau, serta seluruh unsur Kapolresta dan Kapolres se-Polda Riau.
Ketua panitia Kombes Pol Asep Darmawan mengatakan, turnamen ini merupakan ajang mengasah kemampuan mental dan kematangan para atlet khususnya olahraga volI yang merupakan salah satu media pengembangan potensi generasi muda.
Baca juga: Megawati Hangestri Raih MVP, Park Hye-min Diburu Penggemar Bola Voli Indonesia
Asep Darmawan juga menyampaikan wasit yang memimpin dalam pertandingan merupakan wasit-wasit terbaik dan sesuai standar PBVSI (Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia) yang memiliki kualifikasi kandidat internasional dan Nasional "A".
"Tidak hanya wasit, tapi seluruh persiapan turnamen bola voly Kapolda Riau Cup 2024 ini didukung dengan kelengkapan sesuai standar PBVSI , seperti lapangan,bola dan lain-lain", ungkap Asep Darmawan.
Turnamen ini diselenggarakan selama 8 hari terhitung mulai tanggal 3 Juli 2024 sampai dengan 10 Juli 2024.
Dengan setiap harinya melaksanakan 8 kali pertandingan yakni 4 kali pertandingan masing-masing tim putra dan putri yang dimulai sejak pukul 09.00 Wib sampai dengan pukul 21.00 Wib.
"Masing - masing tim akan memperebutkan juara 1, juara 2, juara 3 dan juara harapan 1, yang mana nantinya para pemenang akan mendapatkan trophy dan uang pembinaan," kata Asep Darmawan.